30 Maret 2008

Tak Berlebihan

Bukan bermaksud untuk berlebihan dalam suatu masalah, saya hanya ingin mengikuti. Dan mengikuti bukan berarti terseret. Apa mungkin saya kurang dipercaya? Bukti apa lagi yang harus saya ajukan? Dan apa saya hanya sebagai objek "balas dendam"?

#Saya tidak akan menjelaskan masalah ini disini, karena ini privasi#

Selengkapnya...

29 Maret 2008

Screen Recorder

Anda pernah menjumpai tutorial komputer yang menggunakan video? Video tersebut merekam segala aktifitas yang ada pada monitor. Nah program untuk merekam aktifitas pada monitor disebut Screen Recorder. Ada banyak program screen recorder, dari yang open source sampai yang berbayar / komersil.

Saya sudah membandingkan banyak program record screen. Program record screen yang saya anggap baik kinerjanya :


1. RenderSoft CamStudio (Open Source).
Program ini cocok untuk Anda yang tidak ingin mengeluarkan biaya untuk membeli produk. File yang dihasilkan bisa berformat AVI atau SWF. Akan tetapi file yang dihasilkan terlampau besar, sehingga tidak cocok jika diletakkan dalam website.



















2. CamtasiaStudio (berbayar/ komersil)
Jika Anda menginstall program ini akan banyak terdapat aplikasi di dalamnya, seperti : Camtasia Studio, Audio Editor, Menu Maker, Player, Recorder, Theater. Program utamanya terdapat pada Camtasia Studio. Anda dapat mengatur resolusi video serta format video Anda, sehingga ukuran file dapat disesuaikan.

































Apabila hasil recording Anda tidak mulus atau patah-patah, hal itu karena hardware acceleration VGA masih enable. Untuk mengatasinya :
1. Klik kanan pada dekstop, pilih Properties.
2. Pilih tab Settings. Klik tombol Advanced.
3. Pilih tab Troubleshoot.
4. Pada slider bar Hardware Acceleration, geser sampai None.




















5. Klik tombol OK. Monitor Anda mungkin akan mati sesaat.
6. Klik OK kembali.

Setelah itu program record screen Anda dijamin akan menghasilkan video yang mulus, :D. Jangan lupa mengembalikan Hardware Acceleration VGA ke posisi seperti semula, karena beberapa aplikasi seperti game memerlukannya. Di bawah ini contoh hasil rekaman, saya merekam menggunakan CamStudio, kemudian di-convert menjadi gif menggunakan Camtasia Studio.













Selamat Mencoba!

Selengkapnya...

Hacker dan blogger pasti akan...

Baru aja pulang dari rumahnya The Mux, kemudian santai-santai sebentar lihat TV. Pencat-pencet remote, nyari-nyari acara yang bagus. Eh, ketemu acara "Mata Rantai" di AVTV (Hari Kamis 27 Maret 2008, jam 17.00 WIB) yang sedang membahas tentang "Website Porno". Dengan sangat terpaksa acara mandi sore di-delayed. #Koproh !!!#

Sang narator pun menjelaskan bagaimana Internet dan penggunanya saat ini terutama pada warnet. Dan pemerintah pun berencana akan memblokir situs porno. Acara wawancara pun dimulai.


Sang ahli gambar dan video mesum Telematika, siapa lagi kalau bukan Roy Suryo jadi subjeknya. Kurang lebih begini cuplikan wawancaranya.

"Setiap usaha pasti ada hambatannya. Begitu juga dengan rencana pemerintah untuk memblokir situs porno. Apabila rencana tersebut direalisasikan, maka para HACKER DAN BLOGGER akan mencari cara untuk mengatasinya."

Waduh, Mbah Roy ini gimana? Masa' udah pikun yah? Bukannya yang berbuat jahat itu CRACKER, bukan hackers. Kalau ndak percaya, silahkan tanya temen-temen di Yogyafree / X-CODE atau baca Majalah X-CODE edisi pertama.

Nah kesalahan yang ini yang ini kayaknya kebangetan. Masak dikira para Blogger #seperti saya ini# akan menggagalkan upaya pemeritah untuk memblokir situs porno? Paling-paling para blogger hanya akan mengkritik upaya pemerintah, ndak sampe kok kalau merusak. Yang namanya blogger, setahu saya hanyalah orang yang menulis catatan kesehariannya, serta menyalurkan ide dan gagasannya di Internet.

Yang lebih lucu lagi saat seseorang Pria (sebagai masyarakat) diwawancarai. Katanya dia mendukung rencana pemerintah untuk memblokir situs porno. Tapi dia menyarankan agar pemerintah hanya memblokir akses situs porno untuk yang dibawah umur, bukan untuk orang dewasa.

"Kan yang orangtua seperti saya juga perlu hiburan", katanya.

Lah apa gunanya istrinya. Apa orang tersebut sudah bosan? Bukannya daripada mbuka situs yang enggak-enggak mending "mbuka homepage-nya" istrinya sendiri, halal bukan? Lagipula namanya Orang Tua, berarti orang yang sudah tua dan mulai dekat dengan yang namanya ajal. Masa masih belum tobat juga?

Selengkapnya...

Antara Pikiran dan Perasaan

Kemarin-kemarin (udah lupa kapan) smsan diskusi dengan Niya masalah dasar pikiran seorang cewek.

#Maklum, saya ndak begitu tahu tentang ilmu percewekan dan ndak pinter ngerayu cewek :D#

Katanya, cewek sejati itu dasar pikirannya adalah perasaan. Kalau cowok, dasar pikirannya adalah pikiran (thinking). Cewek cenderung menyikapi segala sesuatunya dengan perasaan. Hal itu kadang menyebabkan cewek kadang masih menyimpan masalah, padahal masalah tersebut sudah terselesaikan.


Kalau cowok ependi (sejati), cenderung menyikapi masalah dengan pikiran yang matang. Tapi, kadang-kadang cowok pun berfikir membabi buta, maksudnya berfikir tanpa memperdulikan orang sekitarnya. Istilah nge-trendnya, "semau gue".

Kesimpulannya?
Segala sesuatu yang diciptakan Tuhan di muka bumi ini berpasang pasang. Ada yin ada yang, ada panas ada dingin, ada hitam ada putih, ada jantan ada betina, ada laki-laki ada perempuan. Coba simak ayat berikut ini :




Artinya : "Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan supaya kamu mengingat akan kebesaran Allah." (QS Adz Dzariyaat ayat 49)

Segala sesuatunya perlu keseimbangan, apabila elemen satu terlalu mendominasi, elemen yang lainnya akan menetralisir. Sudah paham maksuda saya? #Belommm!#

Gni, Pikiran dan perasaan adalah hal yang tidak boleh dipisahkan. Berfikir tanpa perasaan hanya akan menciptakan kesedihan. Tentunya Anda masih ingat dengan diktator Jerman saat perang dunia, Adobe Adolf Hitler. Dia bukan seorang yang bodoh, dia adalah seorang ahli strategi perang. Akan tetapi dia berfikir dengan kejam tanpa belas kasihan dan perasaan. Akhirnya, hanya akan menimbulkan kesedihan, penyesalan serta kehancuran bukan?






Artinya : "Dan Dia menundukkan untukmu apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi semuanya, (sebagai rahmat) daripada-Nya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang berfikir." (QS Al Jaatsiyah ayat 13)

Nah kalau perasaan tanpa pikiran itu namanya tidak rasionalis. Hal itu dapat menimbulkan kesedihan berkepanjangan. Iya to? Coba baca postingan saya tentang lagu misterius. Kesimpulannya harusnya Pikiran : Perasaan = 50 : 50

Mungkin ada komentar dari temen-temen? Yuk dibahas rame-rame!

#Bangga jadi alumni MTs#

Selengkapnya...

25 Maret 2008

Dies Natalies SMAN 2 Pare ke - 34


Ini kumpulan foto-foto pas waktu dies natalis hari senin-rabu (tgl 17-19 Maret 2008). Dies natalis diawali dengan jalan santai pada hari pertama dan Fest Band tingkat SMA pada hari terakhir. Walah, daripada mbaca tulisan ini, mending lihat foto-foto dibawah ini saja. Okey?




Ini pas drama, hari kedua. Bancinya mulai datang, hi hi hi.



Ini anak-anak kelasquw (Sedozo Chi) sedang poto di DPR (Dibawah Pohon Rambutan).



Ini saya sendiri, pas drama (hari kedua) jadi DJ operator musik.



Ngumpul di bawah sawo karena kurang tempat kepanasan.
#PU lagi tidur yakh?#





Nah, yang ini pas fest band SMA hari terakhir. Anak-anak hujan-hujanan dan joged bareng.



Nah ini, artis kelas: PU dan Mbah Gatot yang ber-atraksi.



Yang ini mantanku yang cakep anak-anak Relaxa lagi ginjal-ginjal. He5x!
#Yang di pojok kanan atas itu lagi ngapain?#



Yang tak kalah seru, polah tingkah para kru sound system yang kelabakan karena panggung bocor. Keyboard diberi mantel dan speaker diberi payung. Wakakak!

Selengkapnya...

Ada Band



Saya bukanlah seorang pemuja musik. Tapi ketika saya mendengarkan lagu dari Ada Band - Rhomantic Rhapsody (2006), saya merasa suka dan cocok. Ndak tau kenapa? Apa Winamp saya cocok buat muter lagunya Ada Band, atau mungkin seseorang yang sangat berharga bagi saya adalah fans-nya Donni (Personil Ada Band, ndak tau posisinya apa).


Apa mungkin saya perlu cuci otak ya? Dengan perintah gini:

a:\>FORMAT C:

Wakakak! :D

Selengkapnya...

Usil Lagi yuk (Kumat !)


Beberapa hari ini terutama pas waktu liburan 2 hari kemarin, aku ngopy mirror Webnya Mas Sadewo yang isinya tentang photoshop. Entah ada setan atau pengaruh gaib lain, tiba-tiba terpikirkan untuk membuat sebuah keusilan. Ngutek-utek potone uwong! Wakakakak!

Bermodal mirroran webnya mas sadewo, kujelajahi halaman demi halaman. Akhirnya dapat trik yang menarik. Mengubah warna bibir seseorang dan memasukkan gambar ke dalam foto monitor. He5x!

Besoknya pas masuk skul, ku print foto tersebut dan menunjukkannya ke artis-artis yang terlibat. Wuaaa! Ada yang senyum-senyum aja, ada yang hampir ngeplak aku. Tapi, ikhlas... (ikhlas apane?)

Kemudian terlintas sebuah ide setan di pikiranku. "Apa lain kali ngutek-utek fotonya Jeng Rina ya?"

Selengkapnya...

Proyek Download Photoshop CS3 Completed !



Horeee! Akhirnya setelah nunggu selama 5 minggu (kalau ndak salah hitung), proyek download photoshop selesai. Wajar, saya adalah seorang fakir bandwidth, cuma tiap hari minggu bisa ke warnet.

Meski bajakan, tapi ndak apa-apa wong buat belajar ae (Gak mungkin lah saya punya uang ratusan dollar untuk beli photoshop yang hanya untuk blajar). Hi hi hi.

Selengkapnya...

Opo iku?



Apa Anda merasa mirip punya sebuah inspirasi setelah melihat foto diatas?

Selengkapnya...

16 Maret 2008

Mumet v2.0

Wih, minggu ini banyak tugas yang menggunung. Apalagi hari Sabtu kemarin. Jadi wajar kalo belom sempat bikin postingan baru, maap yahh,,


Wih, minggu ini banyak tugas yang menggunung. Apalagi hari Sabtu kemarin. Jadi wajar kalo belom sempat bikin postingan baru, maap yahh,,

Selengkapnya...

09 Maret 2008

Menambahkan musik atau video ke dalam persentasi power point

Setelah banyak permintaan dari teman-teman dan Pak Sam (Guru BP-ku), akhirnya jadi dah, turorial Power Point-ku. Banyak friends yang merasa kesulitan dalam menambahkan musik / video dalam persentasinya. Ada banyak versi dah, ada yang musik/videonya bisa dibuka di komputernya dia tetapi tidak bisa dibuka dalam komputer / laptop lain. Nah, dalam tutorial kali ini saya akan menjelaskan cara-cara memasukkan musik / video ke dalam persentasi. Apabila Anda masih merasa kesulitan, silahkan tinggalkan komentar pada artikel ini. :D


Setelah banyak permintaan dari teman-teman dan Pak Sam (Guru BP-ku), akhirnya jadi dah, turorial Power Point-ku. Banyak friends yang merasa kesulitan dalam menambahkan musik / video dalam persentasinya. Ada banyak versi dah, ada yang musik/videonya bisa dibuka di komputernya dia tetapi tidak bisa dibuka dalam komputer / laptop lain. Nah, dalam tutorial kali ini saya akan menjelaskan cara-cara memasukkan musik / video ke dalam persentasi. Apabila Anda masih merasa kesulitan, silahkan tinggalkan komentar pada artikel ini. :D

Siapkan bahan-bahan (ni resep mantap !, :D) dibawah ini :
1. Program Power Point (Saya sarankan Anda menggunakan Power Point 2003).
2. Persentasi Anda (bisa yang sudah ada isinya atau yang masih kosong).
3. Musik / video yang akan dimasukkan ke dalam persentasi.

4. WinAmp (Optional, hanya sebagai pengusir rasa kantuk, he he he.)


Yukk, mulai praktek (Kaya' dukun ajah :D).

Cara memasukkan file Musik:
1. Buka persentasi Anda dan buka slide yang akan diberi musik. 2. Untuk menambahkan musik ke dalam persentasi, klik menu Insert -> Movies and Sounds -> Sound from File.














3. Kemudian cari file musik (saya sarankan berformat MP3) yang akan dimasukkan ke dalam persentasi Anda. Setelah itu klik OK.












4. Akan muncul kotak dialog tentang cara musik menyala. Tekan tombol "Automatically" apabila Anda ingin musik menyala dengan otomatis saat slide terbuka. Atau tekan to
mbol "When Clicked" apabila Anda ingin musik menyala saat di-klik mouse.







5.Pada halaman persentasi, akan muncul icon speaker. Taruh icon tersebut sesuai selera Anda.




Cara memasukkan video / film:
1. Buka persentasi Anda dan buka slide yang akan diberi video/musik.
2. Untuk menambahkan musik ke dalam persentasi, klik menu Insert -> Movies and Sounds -> Movie from File.














3. Kemudian cari file film / video (saya sarankan berformat MPG atau AVI) yang akan dimasukkan ke dalam persentasi Anda. Setelah itu klik OK.













4.
Akan muncul kotak dialog tentang cara video / film menyala. Tekan tombol "Automatically" apabila Anda ingin video / film menyala dengan otomatis saat slide terbuka. Atau tekan tombol "When Clicked" apabila Anda ingin video / film menyala saat di-klik mouse.

5. Pada halaman persentasi, akan muncul screenshot / tampilan pertama dari video / film Anda. Atur besar dan letak video / film Anda sesuai selera Anda.















Udah selesai??? Belum. Musik dan video dalam persentasi Anda hanya bisa dibuka dalam komputer yang sama. Lha caranya agar bisa dibuka di komputer lain gimana? Ini caranya (edan! tanya kok dijawab ndiri, :D):


1. Tahap ini dilakukan pada saat Finishing / Persentasi sudah jadi dan tinggal ditampilkan.

2. Klik menu File -> Package for CD















3. Akan muncul kotak dialog, pada isian "Name the CD" isi dengan nama persentasi Anda (Terserah, bebas). Klik "Copy to Folder".













4. Tentukan letak penyimpanan persentasi Anda (yang siap pakai) dengan meng-klik tombol browse. Jika sudah, klik OK. Tunggu sampai proses pengkopian selesai.








5. Sekarang pada tempat Anda menyimpan persentasi Anda (yang siap pakai) akan ada folder sesuai dengan nama persentasi Anda.






6. File persentasi Anda sudah siap. Untuk mengkopinya harus satu folder persentasi (semuanya, tidak ada yang terlewatkan).


7. Untuk membuka persentasi, klik 2 kali file Play.bat (Seperti gambar di bawah) pada folder persentasi.




8. Apabila muncul kotak dialog, tekan tombol "Accept".

















9. Persentasi Anda akan tampil


Selamat mencoba.

Selengkapnya...

Efek Sketsa dengan Photoshop















Ingin foto Anda ber-efek sketsa lukisan seperti gambar diatas (Kaya foto tahun 80-an ya, qi qi qi)? Caranya mudah, sediakan bahan-bahan berikut (kaya resep masakan, he5x!) :
















Ingin foto Anda ber-efek sketsa lukisan seperti gambar diatas (Kaya foto tahun 80-an ya, qi qi qi)? Caranya mudah, sediakan bahan-bahan berikut (kaya resep masakan, he5x!) :

1. Komputer (yo mesti !)
2. Aplikasi Adobe Photoshop (Saya sarankan Anda m
emakai Adobe Photoshop CS.
3. Foto yang akan diberi efek (Saya pake fotonya temen2 pas perpisahan di MTs, hi hi hi. :D).

4. Kopi atau teh manis (Optional, :D)


Lets go !!

1. Buka aplikasi Adobe Photoshop Anda.













2. Klik Menu File -> Open. Cari foto yang ingin diberi efek. Jika sudah klik Open.


















3. Klik Menu Image -> Adjustments -> Desaturate. Atau Anda cukup tekan tombol Ctrl + Shift + U. Apabila sudah, maka gambar akan menjadi hitam-putih.














4. Klik kanan pada window layers, kemudian pilih duplicate layers. Klik tombol OK.















5. Klik Menu Image -> Adjustments -> Invert. Atau Anda cukup tekan tombol Ctrl + I. Apabila sudah, maka gambar akan berubah menjadi gambar negatif.














6. Ganti mode pada window layer yang tadinya Normal menjadi Color Dodge. Foto akan berubah menjadi putih.



















7. Klik menu Filter -> Blur -> Gaussian Blur.










8. Atur radius sehingga didapatkan gambar sesuai selera Anda. Kemudian klik OK.
9. Klik menu File -> Save for Web, untuk menyimpan foto Anda. Pada option preset, atur sesuai keinginan Anda. Setelah selesai, klik tombol Save.













Selamat mencoba !

Selengkapnya...

PCMAV Anyar ! v1.0 Final Release !


PCMAV, Anti virus faforitku (setelah mecat AVG beberapa bulan lalu) mengeluarkan versi terbarunya. Bukan berbentuk RC (Seperti RC 23, RC 24) tetapi sudah masuk v1.0 Final Release. Nggak cuma database virusnya saja yang bertambah, tetapi beberapa bug juga sudah diperbaiki (Seperti bug pada PCMAV RTP). Sekarang RTP-nya (Real Time Protection) sudah tidak sering ngadat lagi, pokok lebih mantap dah. Pengen coba? Silahkan cari link downloadnya di sini.



PCMAV, Anti virus faforitku (setelah mecat AVG beberapa bulan lalu) mengeluarkan versi terbarunya. Bukan berbentuk RC (Seperti RC 23, RC 24) tetapi sudah masuk v1.0 Final Release. Nggak cuma database virusnya saja yang bertambah, tetapi beberapa bug juga sudah diperbaiki (Seperti bug pada PCMAV RTP). Sekarang RTP-nya (Real Time Protection) sudah tidak sering ngadat lagi, pokok lebih mantap dah. Pengen coba? Silahkan cari link downloadnya di sini.

Pesan to Jeng Rina & GoesMux : "AVG-mu ndang dibuang ! Wong AV (Anti Vruz) ga berkualitas ae msh dipake! Sering salah deteksi lagi! Pake ni PCMAV. He5x!".




Selengkapnya...

My New Mate : Zend Studio 5.50


Performa Zend ini mantap abis buat coding PHP. Nggak percaya, jajal sendiri, he5x! :D

Selengkapnya...